Senin, 10 November 2014

Edisi Jobseeker

Selamat Malam Pembaca yang selalu bahagia, saya lebih nyaman menulis ketika malam hari, bukan berarti siang hari adalah waktu yang kurang tepat, namun malam hari adalah saat dimana segala aktivitas telah selesai menurut saya dan hanya kembali mereview dan mengagendakan kegiatan apa yang akan dilakukan esok hari. Saya disini tidak akan membahas tentang “malam hari” namun saya akan bercerita sedikit pengalaman tentang para jobseeker, waw pasti menarik bukan,  apalagi yang saat ini sedang galau tingkat akhir dengan yang namanya mencari pekerjaan.

Begitu bahagianya saat kita masih duduk dibangku sekolah (asumsi kan saja bahagia, hee) dimana saat itu tugas kita hanya belajar, namun banyak juga yang sekolah sambil bekerja dan itu luar biasa, karena hanya sedikit yang dapat membagi waktu antara belajar dan bekerja. Kemudian datanglah masa dimana kita harus selesai sekolah, apapun itu jenjangnya dan setelahnya kita diharuskan untuk mencari sesuap nasi sendiri, entah dengan kita bekerja atau membuka lapangan pekerjaan.

BeTeWe tentang membuka lapangan pekerjaan, tak jarang banyak teman atau saudara kita yang berwirausaha saat masih duduk dibangku belajar.Namun tak jarang pula yang tidak mau mengambil resiko berwirausaha karena takut akan gagal contohnya saya, hehe berkali-kali saya mencoba usaha namun selalu gagal pada akhirnya berhenti dan belum mencoba lagi. Semoga pembaca tidak memiliki mental seperti saya yah, pada intinya keuletan dan kegigihan pantang menyerah itulah salah satu modal untuk bagaimana kita dapat terjun kedunia wirausaha, salut lah ya buat yang sekarang sukses karena semangat kalian. J

Nha yang belum berani berwirausaha, jangan khawatir sobat cantik dan ganteng, bisa jadi Tuhan belum mengijinkan kamu untuk membuka usaha sendiri, dan kamu harus belajar dulu dengan bekerja bersama orang lain, eitzz itu salah satu modal juga bagaimana kita bisa belajar dari cara orang lain memanage sesuatu, baru deh setelah itu ngumpulin modal dan gubrak bikin gebrakan dengan membuka usaha sendiri. Hehehhe

Dilema Jobseeker setiap tahun selalu ada di berbagai belahan bumi Indonesia ini, wow bayangkan antara pencari kerja dan jumlah lowongan pekerjaan yang tersedia itu masih belum seimbang, nha ini bukan hanya tugas pemerintah aja buat nyediain lapangan pekerjaan, tapi kita juga harus bisa. Nha hlo makin galau. Hahhaha tenang-tenang disini saya tidak “mengece” (bahasa jawa) para Jobseeker, karena saya pun lagi terserang sindrom akut pencari kerja, hehehe
Jika kita kembali mereview masa lalu, kenapa dulu tidak sekolah di instansi yang lulus langsung kerja ya? Atau bla bla bla,, pasti pernah kan berfikir kayak gitu, hayooo ngaku? Selow aja keleus,,,Nasib kita sudah diatur oleh Tuhan kok. Rejeki kita sudah dibagi-bagi, tinggal gimana kita berusaha mendapatkannya.

Nha kembali lagi ke para Jobseeker, mencari pekerjaan tidak semudah kita membalikan telapak kaki, eh telapak tangan maksudnya, hehe dari mulai via online, via bursa kerja, dan via via apalagi lah terserah, terkadang masih belum juga kita mendapatkannya. Bahkan kadang yang bikin nyesek ada teman atau sobat kita yang IPeKa/Nilai nya biasa2nya di terima kan? Itulah pointnya, IpeKa/Nilai bukanlah standar untuk mencari pekerjaan, meskipun hampir semua perusahaan/instansi mensyaratkan IpeKa/Nilai minimal. Namun keberuntungan itu juga cukup berperan penting hlo dalam mendapatkan sebuah pekerjaan.

Kalo udah kayak gini kan makin galau tingkat dewa dewi tuh, nha yang penting dibikin selow, coba cari aktivitas yang bikin kamu kamu tambah semangat dalam bersabar menanti pekerjaan, tapi bukan hanya menanti hlo ya, tetep berusaha dan berdoa, jangan lupa selalu berbuat baik dan selalu jujur. Setiap apa yang kita lakukan entah baik atau buruk akan selalu medapat balasan dari Tuhan. J

Nha , segitu dulu deh ceritanya tentang edisi Jobseeker, semoga kembali membuat kita teringat bahwa apapun yang kita dapatkan, harus selalu kita syukuri. Karena semua ini adalah milik Tuhan yang dititipkan pada kita. ^_^ 

2 komentar:

  1. semangat selalu buat kekasihku yang sedang mencari pekerjaan juga buat orang orang yang sedang mencari pekerjaan

    BalasHapus